KPP Pratama Pabean Cantikan Surabaya menobatkan Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng KH Abdul Hakim Mahfudz (Gus Kikin) sebagai Tax Payer Inspirative atau pembayar pajak inspiratif. Gus Kikin, pun mengajak seluruh warga Indonesia untuk taat membayar pajak.
Pemkab Jombang menggelar tasyakuran di halaman Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Jombang, Kamis kemarin (2/3). Menyusul keberhasilan menyabet Adipura kategori sedang. Sebagai apresiasi, sebanyak 451 petugas kebersihan diberi reward sebesar Rp 500 ribu.
Kabupaten Jombang berhasil menyabet penghargaan Adipura Kategori Kota Sedang, Selasa (28/2) kemarin. Trofi diserahkan langsung Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya Bakar kepada Bupati Mundjidah Wahab di Gedung Manggala Wanabakti Jakarta.
Penghargaan diberikan atas capaian 100 persen transformasi pengelola dana bergulir masyarakat eks PNPM-MPd menjadi BUM Desa Bersama (Badan usaha milik desa bersama) lembaga keuangan desa di Kabupaten Jombang.
Jawa Pos Radar Jombang kembali meraih penghargaan Jawa Pos Radar Award 2022. Penghargaan itu diserahkan langsung Direktur Utama Jawa Pos Radar Leak Kustiya di Lojikka Hotel, Tulungagung, Selasa (24/1) sore.
Bank Jombang juga terus mencetuskan produk baru. Terbaru yakni BJ (Bank Jombang) Mobile. Salah satu aplikasi berbasis mobile phone android yang diberikan pada nasabah sebagai salah satu fasilitas transaksi. Mulai dari cek saldo hingga cek mutasi.
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk kembali meraih penghargaan bertaraf internasional “The Asian Banker CEO Leadership Achievement for Indonesia Award” yang dinobatkan kepada Direktur Utama BRI Sunarso dan “Best Managed Bank in Indonesia” kepada BRI.
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk memberikan apresiasi terhadap nasabah UMKM yang berhasil ‘naik kelas’ dalam ajang SME’s Lifetime Achievement Award 2022. Sebanyak 55 nasabah terpilih mendapatkan apresiasi berupa saham BBRI.
PG Djombang Baru dibawah naungan PT Sinergi Gula Nusantara (SGN) menorehkan prestasi tingkat nasional. Perusahaan ini meraih Anugerah Paritrana Award 2022 yang digelar BPJS Ketenagakerjaan bersama Pemprov Jatim.